Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2021

Setahun Pakai Pembalut Kain

Awalnya, saya tidak pernah kepikiran untuk memakai pembalut kain a.k.a menstrual pad . Saya pun menjalani hari-hari menstruasi dengan pembalut sekali pakai.  Sampai suatu ketika...  Saya melihat kakak ipar sedang memakaikan bayinya popok kain. Kakak ipar mengatakan bahwa memakaikan bayinya popok kain adalah salah satu cara mengurangi sampah.  "Setidaknya, dengan menggunakan popok kain yang bisa dicuci dan dipakai lagi, itu tidak menyumbang bertumpuk-tumpuk sampah popok setiap hari," begitu katanya.   Kejadian itu menginspirasi saya.  Kalau bayi bisa berperan menjaga lingkungan dengan cara memakai popok kain, kalau saya dengan memakai pembalut kain. Begitu pikir saya.  Maka, saya pun segera membeli pembalut kain di sebuah online shop .  ***  Tak terasa, terhitung, bulan Juli tahun 2021 ini sudah satu tahun lamanya saya memakai pembalut kain.  Sejauh ini ada beberapa hal yang saya rasakan. Ada poin plus dan minusnya.  Poin plus-nya:  1. Gak perlu khawatir kehabisan stok pemb

5 Duka Penglaju Sepeda Motor

Kalau biasanya orang-orang menceritakan "anak kos", kali ini saya mau menceritakan kebalikannya, yaitu "anak nglaju". Eh, tapi kok kalau saya nyebut "anak nglaju" jadi terdengar aneh, ya? Baiklah, saya sebut "penglaju" aja.  Penglaju itu apa, sih?  Penglaju adalah orang-orang yang melakukan perjalanan pulang-pergi dari rumah menuju ke tempat tujuan (kantor, sekolah, kampus, dsb) setiap hari. Biasanya, jarak antara rumah hingga tempat tujuan itu cukup jauh, bisa belasan hingga puluhan kilometer.  Saat kuliah dulu, saya adalah mahasiswa penglaju sepeda motor. Setiap hari, saya menempuh total jarak 40 km menggunakan sepeda motor. So, saya sudah merasakan asam garam per-nglaju-an. Seperti yang terpampang di judul, saya tidak akan menceritakan suka-duka, tetapi hanya dukanya saja.  Apa sajakah itu? 1. Berangkat Kesiangan yang Berujung Disemprit Polisi.  Sebenarnya, saya sudah tahu, kalau amannya berangkat dari rumah maksimal jam 06.15 untuk kuliah pag